Neymar absent saat melawan Real Madrid

 

Neymar tidak akan bergabung dengan skuad Paris Saint-Germain kala berjumpa Real Madrid pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Pemain asal Brasil itu, harus menjalani operasi pada kaki yang patah agar proses pemulihan berjalan cepat.

Neymar mengalami cedera pada pergelangan kaki setelah insiden salah mendarat pada bagian kaki kanannya, saat PSG menang 3-0 atas Marseille pada Minggu (25/2).

Pelatih PSG, Unai Emery mengatakan kepada wartawan bahwa kecil kemungkinan Neymar dapat bergabung menghadapi Real Madrid di Liga Champions.

Emery menjelaskan bahwa keputusan mengenai apakah Neymar akan menjalani operasi akan segera diputuskan.

Tetapi hal itu akan beresiko, mengingat eks pemain Barcelona itu akan berlaga di Piala Dunia bersama timnas Brasil.

Ayah dari Neymar mengatakan kepada ESPN Brasil bahwa operasi tersebut akan membuat proses penyembuhan lebih cepat.

"Kami harus menunggu keputusan klub, PSG juga menunggu saat yang tepat," katanya. "Tim dokter (Rodrigo Lasmar dari setup nasional Brasil) akan tiba dan mereka akan membuat keputusan bersama."

"Besok mereka akan bertemu dan memutuskan. Kami tidak ingin berada dalam situasi ini, tapi kami harus berusaha memulihkan Neymar sebaik mungkin."

"PSG sudah tahu mereka tidak akan diperkuat Neymar selama enam sampai delapan minggu, terlepas dari apakah ada operasi atau tidak." tambah sang ayah saat ditanya apakah Neymar akan bisa tampil kala melawan Madrid.


Komentar